Pembukaan MPLS (Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah) di SMK Negeri 2 Singaraja dilaksanakan di lapangan sekolah. MPLS ini resmi dibuka langsung oleh Kepala SMKN 2 Singaraja, Ni Ketut Wisiani, S.Pd,M.Si. Upacara pembukaan diikuti oleh Guru, Staf tata usaha dan seluruh siswa baru kelas X.
Tujuan diadakannya MPLS adalah Membantu siswa baru beradaptasi dengan lingkungan sekolah dan sekitarnya, antara lain terhadap aspek keamanan, fasilitas umum, dan sarana prasarana sekolah. Menumbuhkan motivasi, semangat dan cara belajar efektif sebagai siswa baru. Mengembangkan interaksi positif antarsiswa dan warga sekolah lainnya.
Dalam sambutannya Kepala SMKN 2 Singaraja, Ni Ketut Wisiani, S.Pd,M.Si. mengatakan kegiatan MPLS ini merupakan kegiatan yang positif dan akan memberikan banyak manfaat bagi para siswa baru terutama dalam menambah wawasan mengenai pengenalan lingkungan sekolah. Maka diharapkan para siswa baru dapat mengikuti kegiatan MPLS ini dengan baik dan penuh kedisiplinan.
Kegiatan MPLS ini dimulai hari ini tanggal 11 s.d 13 Juli 2022, menurut laporan Ketua Panitai MPLS yakni I Gusti Ayu Made Sukelasmini, S.Pd., M.Pd melaporkan jumlah siswa yang mengikuti MPLS yakni Sebanyak 521 Siswa, 6 Kelas perhotelan, 6 Kelas Kuliner, 3 Kelas Kecantikan dan 1 Kelas Busana.
Untuk pemberi materi MPLS kali ini yakni dari internal Sekolah dan dari eksternal yakni BNN, Dinkes dan Polres Buleleng